tabloidbongkar. com -Praktisi Kesehatan Masyarakat dr. Ngabila Salama Mengatakan Jika Sehat itu tidak hanya fisik tapi juga mental. Mari jaga kesehatan jantung dengan melakukan CERDIK setiap hari!
Cegah penyakit menular & tidak menular dgn *pola hidup bersih sehat setiap hari.* Bersih diri (3M dan vaksinasi) dan bersih lingkungan cegah perindukan vektor penyakit: nyamuk, jentik, lalat, tikus. *Sehat fisik dengan melakukan CERDIK setiap hari dan sehat mental dengan melakukan CERIA setiap hari, sedari kecil.*
C: cek kesehatan secara rutin: pemeriksaan tekanan darah, gula darah, lingkar perut, BB, TB, indeks massa tubuh, faktor risiko kanker dan rokok, dll GRATIS 6 bulan sekali di puskesmas atau posyandu terdekat
E: enyahkan asap rokok (baik perokok aktif dan pasif sama-sama membahayakan kesehatan pertumbuhan termasuk anemia dan stunting, perkembangan, mental emosional, dan kognitif) juga risiko hipertensi dan DM yang merupakan *silent killer / mother of disease* jika tidak terkintrol menyebabkan stroke / penyakit jantung / ginjal
R: rajin aktivitas fisik 20-30 menit dalam sehari, 5 kali dalam seminggu
D: diet / makanan seimbang dengan konsumsi sayur dan buah 3-5 porsi sehari dan batasi konsumsi gula, garam, lemak (GGL) karena berbahaya bisa menyebabkan obesitas dan penyakit kronis (silent killer / mother of disease darah tinggi dan kencing manis).
Konsumsi gula maksimal 4 SDM, garam 1 SDT, lemak 5 SDM dalam sehari sudah termasuk cemilan dan makan wajib. Isi piringku setengah piring sayur dan buah, setengah lainnya karbohidrat dan lauk
I: istirahat / tidur cukup 7-8 jam per hari
K: kelola stress dengan baik dengan menyalurkan hobi, family time, beribadah
Rajin olahraga / aktivitas fisik 30 menit dalam sehari, 5 kali dalam seminggu. Aktivitas fisik dapat mengeluarkan hormon endorphine yang memicu rasa senang, bahagia, antistress, dan lebih bersemangat dalam menjalani aktivitas sehari-hari ” ucap Ngabila
Studi menyebutkan aktivitas fisik rutin 8.000 langkah per hari dapat menghindari risiko terkena penyakit jantung dan serangan jantung di kemudian hari. Anjuran per hari adalah minimal 6.000 – 10.000 langkah per hari.
Bisa diperoleh juga dengan melakukan olahraga murah berjalan kaki / lari / jogging, aktivitas olahraga aerobik lainnya seperti treadmill, sepeda statis, bersepeda, berenang, senam, yoga, dll. Jangan khawatir untuk ibu rumah tangga juga dengan melakukan aktivitas rumah tangga sehari-hari juga sudah masuk dalam rangkaian aktivitas fisik.
Coba di cek step counter dari HP / smart watch masing2 pasti sudah minimal 6.000 langkah per hari sesuai target. Menggunakan transportasi publik juga dapat mencapai minimal 6.000 langkah per hari agar sehat dan bugar.
*CERIA singkatan dari:*
1. Cerdas intelektual, emosional dan spiritual
2. Empati dalam berkomunikasi efektif
3. Rajin beribadah sesuai agama dan keyakinan
4. Interaksi yang bermanfaat bagi kehidupan
5. Asah asih dan asuh tumbuh kembang dalam keluarga dan masyarakat
Salam dr. Ngabila Salama Praktisi Kesehatan Masyarakat (Red. tb)